MAKASSAR, LINES.id – Fakultas Kedokteran (FK) dan Fakultas Farmasi Universitas Muslim Indonesia (UMI) mulai melaksanakan seleksi penerimaan mahasiswa baru Tahun Akademik 2021/2022, Selasa (13/7/2021).
Tes di dua fakultas terkemuka di UMI ini secara keseluruhan dilangsungkan dengan sistem Computer Based Test (CBT) yang diawasi langsung oleh pengawas secara daring.
Wakil Dekan (WD) I FK UMI Dr dr Nasruddin Andi Mappaware SpOG(K) MARS mengungkapkan, seleksi Camaba FK UMI sendiri berlangsung dengan dua tahapan. Tahap pertama yang berlangsung hari ini yakni Tes Kemampuan Dasar dan Tes Potensi Akademik (TPA).
Baca juga: WR I: Merespon Permintaan Masyarakat, UMI Buka Gelombang Kedua
“Tes calon mahasiswa baru FK UMI dimulai hari ini. Secara umum tes akan berlangsung dengan dua tahap. Tahap pertama dibagi dua yakni tes kemampuan dasar hari ini dan besok adalah tes potensi akademik dengan model CBT online,” ungkap Dokter Nas saat ditemui di Gedung FK Kampus II UMI.
Nasruddin melanjutkan, hasil dari tes tahap pertama ini akan diumumkan pada 25 Juli mendatang. Camaba yang lolos pada seleksi tahap pertama ini akan mengikuti tes tahap kedua yang akan berlangsung pada 29 Juli, 31 Juli dan 2 Agustus 2021.
“Tahap kedua seleksi camaba FK UMI ini dilakukan dengan tiga jenis tes yakni Minnesota Multiphasic Personality Inventory (MMPI), Intellectual Quotient (IQ) dan Tes Kecacatan Buta Warna,” kata Wakil Dekan yang akrab disapa Dokter Nas.
“Jadi yang terjaring sampai tahap pertama hari ini ada 715 Camaba FK UMI. Nanti setelah melalui semua tahapan tes ini baru dinyatakan sebagai mahasiswa baru UMI Tahun Akademik 2021/2022,” imbuh Dokter Nas.
Baca juga: Angkat Industri Kreatif, Mahasiswa UMI Lolos Penyisihan Abstrak LKTI Nasional 2021
Seleksi Fakultas Farmasi
Sementara untuk Fakultas Farmasi, seleksi tahapan hanya berlangsung dengan satu tahapan yakni Tes Potensi Akademik berbasis CBT bagi Camaba. Ruang monitor pengawasan panitia seleksi Camaba berlangsung di lantai lima Gedung Fakultas Farmasi UMI. Berbeda dengan FK UMI, pengawas Camaba Fakultas Farmasi langsung di rumah masing-masing oleh dosen pengawas.
Dekan Fakultas Farmasi UMI Rachmat Kosman MKes Apt mengungkapkan bahwa pagelaran tes ini berlangsung dengan lancar sejak dimulainya tes pada pukul 08.00 pagi tadi.
“Tanggal 12 Juli kemarin dilakukan simulasi tes. Sehingga hari ini dilakukan tesnya dengan jumlah peserta sebanyak 495 dan ada 10 orang yang tidak ikut. Beberapa peserta juga mengalami masalah jaringan. Namun sudah berhasil diatasi oleh panitia dengan pelayanan yang maksimal,” ungkap Rachmat Kosman.
Follow Berita Lines Indonesia di Google News.
Follow Channel WhastApp Lines Indonesia di WhastApp.