Kapolrestabes Makassar Gelar Safari Subuh di Masjid Nurul Hakim Kecamatan Panakkukang

Kapolrestabes
Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Dr Mokhamad Ngajib SIK MH melaksanakan Safari Subuh di Masjid Nurul Hakim, Jalan Gajah Mada Kelurahan Sinrijala, Kecamatan Panakkukang, Kota Makassar, Senin (06/10/2023).

MAKASSAR, LINES INDONESIA – Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Dr Mokhamad Ngajib SIK MH melaksanakan Safari Subuh di Masjid Nurul Hakim, Jalan Gajah Mada Kelurahan Sinrijala, Kecamatan Panakkukang, Kota Makassar, Senin (06/11/2023).

Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Dr Mokhamad Ngajib SIK MH, mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk selalu bersinergi dalam menciptakan wilayah yang aman dan kondusif.

Dalam sambutannya Kapolrestabes Makassar mengajak para orangtua agar lebih jeli dalam menjaga dan mengawasi anak-anak mereka, apalagi yang masih di bawah umur orang tua diharapkan agar tidak terlalu memanjakan anak, memberikan fasilitas kendaraan bermotor.

“Belum memiliki SIM diberikan fasilitas kendaraan oleh orang tuanya, serta kendaraan tersebut terkadang di tambahkan Variasi dan knalpot nya di ganti knalpot Brong (bogar) sehingga apa sering digunakan balapan liar serta knalpot Brong yang digunakan sangat menganggu apabila kita sementara beribadah,” ujarnya.

Baca juga: Kapolrestabes Makassar Sampaikan Wawasan Kamtibmas di Pengajian LDI

Terkait permasalahan sosial lainnya Mokhamad Ngajib mengungkapkan masih banyak beredar minuman keras berupa Ballo (arak lokal) yang mana merupakan salah satu penyebab terjadinya tawuran atau perang kelompok.

Selain permasalahan sosial, Mokhamad Ngajib juga mengatakan “Saat ini musim kemarau (elnino) persediaan air bersih berkurang, tiap hari terjadi kebakaran, dan marilah kita sama-sama menjaga, saling mengingatkan untuk senang tiasa mematikan kompor, perhatian kabel dan jangan sembarangan membuang puntung rokok,” katanya.

Mokhamad Ngajib menyampaikan, menuju tahun 2024, ada pesta demokrasi dan selama ini di Kota Makassar sudah kondusif dan Masyarakat Kota Makassar memiliki prinsip hidup yang sangat luar biasa (sipakatau, sipakalebbi dan sipakainge) berbeda dengan kota lain,

Pihaknya berharap “Mudah-mudahan seluruh kegiatan di Kota Makassar berjalan lancar aman dan kondusif,” harapnya.

Diakhir acara Kapolrestabes Makassar membagikan paket sembako kepada Jamaah Masjid dan juga menyerahan Paket Al-Quran kepada pengurus Masjid. (*)

Follow Berita Lines Indonesia di Google News.

Follow Channel WhastApp Lines Indonesia di WhastApp.