LDII Merauke Cetak Generasi Profesional Religius di Ujung Timur Indonesia

LDII Merauke
Pengajian remaja LDII Merauke yang digelar rutin setiap bulan.

MERAUKE, LINES.id – Tidaklah datang pada kalian suatu tahun melainkan tahun yang akan datang akan lebih jelek dari pada tahun sebelumnya. Itulah kutipan arti suatu hadist dari Nabi Muhammad SAW. Maksud dari kutipan hadist tersebut bahwa tahun yang akan datang lebih jelek dari sisi agama.

Untuk membentengi generasi muda dari pengaruh kerusakan zaman, LDII Merauke setiap bulannya rutin menggelar pengajian khusus remaja usia SMA dan mahasiswa bertempat di Masjid Baitul Makmur Jalan Pembangunan Rimba Jay, Merauke dengan trigger “Ngaji Malam Minggu GenSA”, Sabtu (26/2/2022).

Baca juga: Kolaborasi Gelar Anjangsana, Ini Yang Dilakukan Pemuda LDII Bulukumba dan Gowa

Pengajian malam minggu kali ini membahas tentang keutamaan mencari ilmu di masa muda. Ketua DPD LDII Merauke H Bekti Utomo SSos menyampaikan bahwa generasi muda LDII adalah calom pemimpin di masa akan datang, “Oleh karena itu kami mempunyai kewajiban untuk membekali mereka dengan ilmu Alquran dan Alhadist dan pembinaan karakter melalui 6 thabiat luhur yakni jujur, amanah, mujhid muzhid, rukun, kompak, dan kerja sama yang baik,” terangnya.

H Bekti berharap dengan pengajian malam minggu ini generasi muda akan menjadi generasi yang profesional religius untuk menjawab tantangan di masa akan datang.