Usai Vaksinasi, Warga LDII Terima Bantuan Sembako dari Polda Papua Barat

LDII Manokwari
Polda Papua Barat menggelar vaksinasi massal yang dipusatkan di Gedung PKK Kampung Macuan SP 5 Distrik Masni, Senin (13/9/2021)

MANOKWARI, LINES.id – Dalam mendukung program pemerintah guna mencegah penyebaran Covid-19, warga Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) di seluruh Indonesia turut aktif mengikuti vaksinasi Covid-19 tidak terkecuali warga LDII yang berada di Kampung Macuan SP 5 Distrik Masni, Kabupaten Manokwari, Provinsi Papua Barat.

Fauzan salah satu kader muda LDII yang bermukim di Kampung Macuan Distrik Masni, Kabupaten Manokwari bersama warga sekitar berkesempatan mengikuti kegiatan vaksinasi Covid-19 yang diselenggarakan oleh Polda Papua Barat dalam program Vaksinasi Merdeka yang dilakukan secara berkeliling, Senin (13/9/2021).

Kegiatan yang dipusatkan di Gedung PKK Kampung Macuan SP 5 Distrik Masni ini dipimpin langsung oleh Dir Pam Obvit Polda Papua Barat Kombes Pol Hadi Winarno SIK MH sebagai ketua tim yang juga turut hadir menyaksikan pelaksanaan vaksinasi dan juga berkesempatan bersilaturahim dengan Ketua DPW LDII Papua Barat Drs Suroto.

Baca juga: Kompak, Warga LDII Laksanakan Kerja Bakti di Kantor Kelurahan Bumiwonorejo

Suroto pada kesempatan ini juga melakukan vaksinasi tahap ke-2 di lokasi yang sama, sehubungan dengan tugas yang diemban sebagai Kepala Sekolah SMP Negeri Masni Manokwari.

Dari sekitar 250 peserta vaksin yang hadir ternyata ada beberapa yang dipilih untuk diwawancara oleh pihak media Papua Barat, salah satu di antaranya adalah Fauzan kader muda LDII yang setelah melaksanakan vaksinasi mendapatkan bantuan sembako dari Dir Pam Obvit Polda Papua Barat.

Menurut Kombes Pol Hadi Winarno pelaksanaan vaksinasi sebagai upaya agar masyarakat mendapat herd immunity atau kekebalan kelompok. “Untuk mencapai target itu kolaborasi terus dilakukan oleh Pemda, TNI/Polri dan komunitas lainnya,” ungkapnya.

Follow Berita Lines Indonesia di Google News.

Follow Channel WhastApp Lines Indonesia di WhastApp.