MERAUKE, LINES.id – Pengurus harian Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Merauke yakni ketua H Bekti Utomo SSos hadiri pelantikan pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Merauke masa khidmat 2022-2027 di Hotel Core In, Sabtu (17/12/2022).
Pengukuhan kepengurusan MUI Kabupaten Merauke dilakukan oleh Dewan Pertimbangan MUI Provinsi Papua H Umar Bau Albintuni dan Sekretaris Umum MUI Provinsi Papua Dr Faishal Saleh.
Hadir dalam acara pengukuhan Pj Gubernur Papua Selatan Apolo Safanpo, Wakil Bupati Merauke H Riduwan, forkopimda pimpinan organisasi massa Islam, tokoh masyarakat serta para undangan.
Baca juga: Terima Audiensi LDII, Kakan Kemenag Lutim Ajak Tingkatkan Sinergi untuk Kemaslahatan Umat
“Harapan kami dalam pelantikan ini dapat menyatukan seluruh elemen umat Islam untuk menjadi mitra pemerintah dalam membina, mengayomi dan mensejahterakan umat Islam di Kabupaten Merauke khususnya,” harap Ketua MUI Kabupaten Merauke H Ir Muhammad Jufri Thamrin.
Follow Berita Lines Indonesia di Google News.
Follow Channel WhastApp Lines Indonesia di WhastApp.