MAKASSAR, LINES.id – Tingkat minat masyarakat untuk menyekolahkan anaknya di Universitas Muslim Indonesia (UMI) terbilang masih tinggi dan terus meningkat setiap tahunnya.
Hal ini terlihat dari jumlah calon pendaftar yang telah membuat akun pendaftaran calon mahasiswa baru (Camaba) UMI 1 hari pasca pendaftaran resmi dibuka oleh Rektor UMI, 2 Mei 2020, tepat di Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas).
Ketua Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru (PPMB) UMI, Dr Ir H Hanafi Ashad MT menyebutkan, hingga Minggu 3 Mei 2020 (1 hari setelah pendaftaran dibuka) telah ada ratusan akun camaba yang terdaftar di proses pendaftaran.
“Alhamdulillah, sampai hari ini sudah ratusan Camaba yang terdaftar di website, mereka mendaftar dari rumah. Prosesnya membuat akun dulu, lalu mendapatkan nomor virtual pendaftaran, mengisi data pribadi, lalu mengupload berkas, dan terakhir menyelesaikan biaya administrasi pendaftaran,” ungkap Dr Hanafi.
Baca juga: Bertepatan Hardiknas, UMI Gelar Zikir dan Doa Bersama Launching Penerimaan Maba 2020
Baca juga: Jadi Penguji Doktor Secara Virtual, Rektor UMI Tetap Pakai Atribut Lengkap Sidang
Wakil Rektor I UMI ini optimis, jumlah pendaftar Camaba UMI tahun akademik 2020 akan maksimal. UMI telah menyediakan berbagai program demi memudahkan akses masyarakat agar bisa melanjutkan pendidikan di UMI, terlebih di situasi ekonomi yang sulit saat ini.
“UMI dari dulu tampil dengan komitmen menjawab keinginan masyarakat yang ingin melanjutkan anaknya kuliah di UMI. Jadi sampai saat ini masih diperbolehkan membayar biaya kuliah dengan mengangsur. Khusus tahun ini, selain bisa diangsur, biaya kuliah di UMI juga tidak mengalami kenaikan,” papar alumni Fakultas Teknik UMI ini.
Sebagaimana diketahui, pendaftaran Camaba UMI berlangsung sejak 2 Mei hingga 12 Juli 2020 mendatang dengan mengakses langsung website resmi spmb.umi.ac.id.












