Peduli Lingkungan, Senkom Mitra Polri Karawang Tanam Pohon Mangrove di Pesisir Pakisjaya

Senkom Karawang
Senkom Mitra Polri Kabupaten Karawang melaksanakan kegiatan sosial '"Senkom Mitra Polri Menanam Pohon" Minggu (13/02/2022)

KARAWANG, LINES.id – Organisasi Sosial Masyarakat (Ormas) Senkom Mitra Polri Kabupaten Karawang melaksanakan kegiatan sosial “Senkom Mitra Polri Menanam Pohon”, Minggu (13/2/2022).

Ketua Senkom Mitra Polri Kabupaten Karawang Ruddy Budi Gunawan SH MH melalui Wakil Ketua Hadi Tri Wijaya AMK SH mengatakan, kegiatan menanam pohon merupakan agenda rutin Senkom Mitra Polri Kabupaten Karawang.

“Ini merupakan kegiatan yang kedua kalinya, sebelumnya di tahun 2020 kita juga melakukan kegiatan menanam pohon di Pakisjaya,” ungkap Hadi.

Lanjut Hadi, menjaga kelestarian alam merupakan salah satu kewajiban sebagai warga negara Indonesia.

Baca juga: Tingkatkan Keterampilan Anggota, Senkom Magelang Gelar Pelatihan Penanganan Bencana

“Senkom melakukan kegiatan ini demi menjaga keseimbangan antara makhluk hidup dan lingkungan sekitar, menanam pohon merupakan salah satu penyelamatan sumber daya alam dan lingkungan,” jelas Hadi.

Tak hanya itu, Hadi juga mengajak masyarakat agar sama-sama peduli terhadap lingkungan.

“Mari sama-sama kita jaga lingkungan di sekitar kita, hari ini Senkom Mitra Polri Karawang mengerahkan sebanyak 50 personel untuk menyukseskan kegiatan menanam pohon mangrove,” tutup Hadi.

Di tempat yang sama, Kapolres Karawang AKBP Aldi Subartono melalui Kapolsek Pakisjaya Ipda Sunaryo sangat mengapresiasi kegiatan sosial Senkom Mitra Polri Karawang.

“Saya sangat mengapresiasi kegiatan menanam pohon ini, saya berharap sinergitas antara Senkom Mitra Polri dan Polres Karawang tetap terjalin dengan baik, ini merupakan bukti nyata kalau Senkom peduli lingkungan,” kata Sunaryo.

Baca juga: Senkom Mitra Polri Manokwari Gelar Raker Internal Tahun 2022

Sunaryo menjelaskan, menjaga kelestarian lingkungan merupakan hal yang sangat penting supaya alam ini tetap terjaga.

“Kalau kelestarian alam tidak kita jaga dari sekarang maka ekosistem tidak akan seimbang sehingga berdampak kerusakan alam, inilah pentingnya kita menjaga kelestarian alam,” pungkasnya.

Follow Berita Lines Indonesia di Google News.

Follow Channel WhastApp Lines Indonesia di WhastApp.